Panduan Lengkap Partikel Wo dalam Bahasa Jepang: Fungsi dan Contoh Kalimat

Sebelumnya kita telah membahas mengenai partikel wa dan ga. Kali ini, kita akan mempelajari partikel lainnya, yaitu partikel wo. Meskipun menggunakan huruf hiragana “” yang di baca “wo“, tapi jika digunakan sebagai artikel di baca “o“.

Fungsi utama partikel wo adalah sebagai penanda objek secara langsung. Secara langsung disini adalah sesuatu yang dikenai secara langsung oleh kata kerja.

Contohnya :

音楽を聞きます

Ongaku wo kikimasu

Mendengarkan musik

Ongaku音楽” adalah objek langsung dari kata kerja kikimasu聞きます“. Hal ini di tandai dengan adanya partikel ““.

Berbeda dengan struktur kalimat bahasa indonesia dimana predikat di letakkan sebelum objek, Dalam struktur kalimat bahasa Jepang predikat di letakkan di akhir kalimat. Sehingga ketika menerjemahkan kalimat bahasa Jepang di lakukan mulai dari belakang dahulu.

Partikel wo tidak hanya berfungsi sebagai penanda objek, tapi memiliki beberapa fungsi lainnya, diantaranya:

Fungsi Partikel Wo

1. Partikel Wo Sebagai Penanda Objek Langsung

Biasanya kata kerja yang memakai partikel wo adalah kata kerja transitif.  Kata kerja transitif ialah kata kerja yang membutuhkan objek

Struktur Kalimat

struktur kalimat Partikel wo sebagai penanda objek langsung

Contoh Kalimat

メロンを食べます

Meron wo tabemasu

Makan melon

アニメを見ます

Anime wo mimasu

Menonton anime

ジョギングをします

Jogingu wo simasu

Melakukan Joging

タクシーを待ちます

Takusi wo machimasu

Menunggu taksi

トラックを運転します

Torakku wo unten simasu

Mengendarai truk

テレビを修理します

Terebi wo shuuri shimasu

Memperbaiki televisi

足を洗います

Asi wo araimasu

Mencuci kaki

ジュースを買います

Jhusuu wo kaimasu

Membeli jus

旅行をします

Ryokou wo simasu

Berwisata

宿題をします

Syukudai wo simasu

Mengerjakan pekerjaan rumah

運動をします

Undou wo simasu

Berolahraga

パソコンを使います

Pasokon wo tsukaimasu

Menggunakan laptop

カバンを持ちます

Kaban wo mochimasu

Membawa tas

2. Partikel Wo Digunakan untuk Menyatakan Tindakan Keluar dari Suatu Tempat

Fungsi partikel wo selanjutnya ialah untuk menunjukkan tempat atau lokasi yang menjadi pangkal pergerakan yaitu tempat yang ditinggalkan saat melakukan pergerakan fisik. Bisa diartikan “dari” dan di ikuti dengan kata kerja seperti demasu, shuppatsu suru, dan sebagainya.

Struktur Kalimat

Struktur Kalimat Partikel Wo

Contoh Kalimat

家を出て自転車で行きました

Ie wo dete jitensha de ikimashita

Keluar dari rumah, lalu pergi menggunakan sepeda

その人は家を出るときに急いでいた

Sono hito wa ie wo deru toki ni isoide ita

Orang itu tergesa-gesa saat keluar dari rumah

トイレをでます

Toire wo demasu

Keluar dari toilet

ランさんはコンビニを出て家に帰りました。

Ran san wa konbini wo dete ie ni kaerimashita.

Sdr Ran keluar dari minimarket lalu pulang ke rumah

会社をでます

Kaisya wo demasu

Keluar dari perusahaan

私は8時に仕事出かけます

Watashi wa 8 ji ni shigoto wo dekakemasu

Saya berangkat kerja jam 8

家を出たとき、バスが通り過ぎました

Ie wo deta toki, basu ga tōrisugimashita

Saat keluar rumah, ada bus lewat

その人は泣きながら教室を出て行った

Sono hito wa nakinagara kyōshitsu wo deteitta

Orang itu keluar kelas sambil menangis

ラカさんは教室を出て、すぐに食事に行きます

Raka san wa kyousitsu wo dete, sugu ni shokuji ni ikimashita

Saya keluar kelas dan langsung makan

彼は映画館を出て、まっすぐ駅に向かいました

Kare wa resutoran wo dete, massugu eki ni mukaimashita

Dia keluar dari restoran dan langsung menuju stasiun

3. Partikel Wo Digunakan untuk Menunjukkan Tempat yang Di lewati Ketika Melakukan Pergerakan

Fungsi partikel wo selanjutnya ialah untuk menyatakan tempat yang di lewati ketika melakukan pergerakan. Artinya, yang ingin ditekankan disini adalah jalur saat melakukan pergerakan bukan pada tujuan dari pergerakan. Misalnya berjalan, berlari, dan sebagainya.

Struktur Kalimat

Struktur Kalimat Partikel Wo

Contoh Kalimat

友達と校庭を走ります

Tomodachi to Koutei wo hashirimasu

Saya berlari di halaman sekolah dengan teman

駅を通って銀行へ行きます

Eki wo tootte ginkou e ikimasu

Saya pergi ke bank melewati stasiun

私は一人で公園を散歩する

Watashi wa hitori de kouen wo sanpo suru

Saya berjalan-jalan di taman sendirian

姉といしょにショッピングモールをあるいた

Ane to issho ni shoppingumōru wo aruita

Saya berjalan di mal bersama kakak

私は猫を抱えて高速道路の脇を歩いていた

Watashi wa neko o kakaete kouzokudouro no waki wo aruite ita

Saya berjalan di tepi jalan raya membawa kucing

Partikel wo merupakan salah satu bagian dari “kokujoshi“, yaitu partikel penanda kasus. Hal ini menjadikannya salah satu partikel utama dalam tata bahasa Jepang dan cukup penting untuk kita pelajari supaya tidak merubah makna yang akan kita sampaikan.

Itulah tadi pembahasan mengenai partikel wo. Semoga yang disampaikan membawa manfaat. Dan jalan lupa untuk selalu mengikuti Aidea Jepang untuk informasi penting lainnya. Arigatou gozaimasu!

Share this Article

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *